Soal Tes Ujian P3K SKB Ekonomi B Tahun 2021

Berikut ini adalah beragam soal dan pembahasannya. Soal yang disusun mengacu pada kisi-kisi Tes Ujian P3K Untuk Guru Ekonomi atau Tes Ujian Guru Ekonomi, Soal P3K SKB Ekonomi, Soal CPNS 2021, dan bisa juga di gunakan untuk Tes Uji Pengetahuan Bahasa Inggris, Uji Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru Ekonomi (UKMPPG) yang digunakan untuk mengukur hasil evaluasi para peserta tes.
Soal Tes Ujian P3K Untuk Guru Ekonomi atau Tes Ujian Guru Ekonomi, Soal P3K SKB Ekonomi, Soal CPNS 2021
Soal dan pembahasan kompetensi pedagogik disusun untuk menilai dan mengevaluasi kemampuan peserta dalam (1) merencanakan pembelajaran yang mendidik, (2) merancang penilaian, menilai, dan mengevaluasi pembelajaran dan (3) mengadaptasi dan menggunakan teknologi informasi dan komunikasi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Download Kumpulan Soal Lainnya

Soal Tes Ujian P3K SKB Ekonomi B

Soal 11. Saat ini berkembang bentuk intrumen penilaian dengan meminta siswa untuk mengumpulkan dokumen-dokumen yang menjadi bukti bahwa siswa tersebut telah melakukan sesuatu yang disyaratkan oleh guru. Kumpulan hasil kerja ini untuk menunjukkan buktitentang kompetensi, pemahaman, dan capaian siswa dalam mata pelajaran tertentu. Hal ini sering disebut dengan penilaian ...
A. Penugasan
B. Pengamatan
C. Portofolio
D. Praktik
E. Produk

Jawaban: C
Teknik penilaian dengan bentuk portofolio merupakan bentuk penilaian yang mensyaratkan siswa memiliki dan mengumpulkan bukti/buktidokumen yang akan menunjukkan bahwa dia telah memiliki kompetensi, pemahaman dan capaian dari sebuah pembelajaran. Melalui kumpulan dari dokumen-dokumen tersebut nantinya siswa akan dinilai apakah telah memenuhi syarat atau mencapai tujuan dari pembelajaran tersebut.

Soal 12. Ibu Hajati seorang guru ekonomi SMA ABC kelas XI, setelah melakukan penilaian pada KD. 3.4 Menganalisis indeks harga dan inflasi, selanjutnya menganalisis hasil penilaian, ternyata terdapat beberapa peserta didik yang belum mencapai tingkat ketuntasan pada KD tersebut, Peserta didik yang belum mencapai ketuntasan mengalami kesulitan yang berbeda-beda, maka startegi pelaksanaan pembelajaran remedial adalah…
A. Pemberian bimbingan secara kelompok
B. Pemberian bimbingan secara individu
C. Pemberian pembelajaran ulang
D. Pemberian tugas-tugas latihan secara khusus
E. Pemanfaatan tutor sebaya

Pembahasan
Jawaban: B

Soal 13. Ibu Hajati seorang guru Ekonomi SMA ABC kelas XII, setelah melakukan penilaian pada KD. 3.6 Menganalisis tahapan penutupan siklus akuntansi pada perusahaan dagang, Analisis hasil penilaian, ternyata sebagian besar peserta didik yang belum mencapai tingkat ketuntasan, maka startegi pelaksanaan pembelajaran remedial yang sesuai adalah …
A. Pemberian bimbingan secara kelompok
B. Pemberian bimbingan secara individu
C. Pemberian pembelajaran ulang dengan metode dan media yang berbeda
D. Pemberian tugas-tugas latihan secara khusus
E. Pemanfaatan tutor sebaya

Jawaban: C

Soal 14. Berdasarkan hasil analisis penilaian untuk KD. menganalisis masalah ekonomi dalam sistem ekonomi. Beberapa peserta didik telah melampaui KKM. Pak Bagas guru Ekonomi kelas X SMA BCD memberikan pengayaan untuk peserta didik yang melampaui KKM. Pengayaan dapat dilakukan melalui…
A. Belajar kelompok KD yang sama
B. Belajar mandiri KD selanjutnya
C. Belajar kelompok KD selanjutya
D. Belajar mandiri KD sebelumnya
E. Belajar kelompok KD sebelumnya

Jawaban: A
Bentuk pelaksanaan pembelajaran pengayaan dapat dilakukan melalui:
Belajar kelompok, yaitu sekelompok peserta didik yang memiliki minat tertentu diberi tugas untuk memecahkan permasalahan, membaca di perpustakaan terkait dengan KD yang dipelajari pada jam pelajaran sekolah atau di luar jam pelajaran sekolah. Pemecahan masalah yang diberikan kepada peserta didik berupa pemecahan masalah nyata. Selain itu, secara kelompok peserta didik dapat diminta untuk menyelesaikan sebuah proyek atau penelitian ilmiah.

Belajar mandiri, yaitu secara mandiri peserta didik belajar mengenai sesuatu yang diminati, menjadi tutor bagi teman yang membutuhkan. Kegiatan pemecahan masalah nyata, tugas proyek, ataupun penelitian ilmiah juga dapat dilakukan oleh peserta didik secara mandiri jika kegiatan tersebut diminati secara individu.
Pembelajaran berbasis tema, yaitu pembelajatan terpadu yang memadukan kurikulum di bawah tema besar sehingga peserta didik dapat mempelajari hubungan antara berbagai disiplin ilmu. Melalui pembelajaran tematik dapat mengaitkan beberapa mata pelajaran sehingga dapat memberikan penga laman bermakna bagi peserta didik. Dikatakan bermakna karena dalam pembelajaran tematik, peserta didik akan memahami konsep-konsep yang mereka pelajari melalui pengalaman langsung dan menghubungkannya dengan konsep lain yang telah dipahaminya.

Soal 15. Perilaku yang dapat diukur dan/atau diobservasi untuk menunjukkan ketercapaian kompetensi dasar (KD) tertentu yang menjadi acuan penilaian mata pelajaran merupakan pengertian dari …
A. Kompetensi Inti(KI)
B. Standar kompetensi lulusan (SKL)
C. Indikator
D. Standar Isi
E. Standar proses

Jawaban: C
Indikator merupakan penanda tercapainya kompetensi dasar dari sebuah mata pelajaran. Indicator harus dapat diukur dan diobservasi sehingga guru dapat menyimpulkan apakah KD telah tercapai atau belum.

Soal 16. Berikut ini merupakan ketentuan dalam merumuskan indicator
a) Indikator dirumuskan/diturunkan dari KD
b) Menggunakan kata kerja operasional (KKO) yang terukur
c) Dirumuskan dalam kalimat yang sederhana, jelas dan mudah dipahami serta tidak bermakna ganda
d) Minimal harus berada pada level C4
e) Tiap indikator harus mengandung tiga ranah sekaligus (kognitif, afektif & psikomotor)
Yang bukan ketentuan dalam perumusan indikator adalah …
A. 1,2
B. 2,3
C. 3,4
D. 4,5
E. 1,5

Jawaban: D
Ketentuan umum dalam perumusan indicator sebuah KD adalah sepertinomor 1,2, dan 3, sedangkan 4 & 5 tidak, karena dalam indicator tidak harus selalu berada pada level C4, karena boleh ada pada level C1-C3. Selain itu tiap indikator juga tidak harus memuat 3 ranah sekaligus.

Soal 17. Setiap guru pastiakan menghadapi permasalahan dalam proses belajar mengajar dikelas. Untuk itu setiap guru dituntut mampu melakukan pemecahan masalah yang terjadi. Salah satu cara paling tepat yang dapat dilakukan oleh guru dalam mencari solusi dari dari permasalahan yang terjadi dalam proses KBM adalah dengan …
A. Meminta solusi dari kepala sekolah
B. Mendatangkan konsultan pendidikan
C. Melakukan classroom action research
D. Menemui orang tua siswa
E. Berkonsultasi dengan dinas pendidikan

Jawaban: C
Classroom action research atau penelitian tindakan kelas (PTK) penelitian yang dilakukan oleh guru untuk memecahkan permasalahan yang ada dikelas. Tujuan dari PTK adalah memperbaiki dan meningkatkan kualitas pembelajaran serta membantu memberdayakan guru dalam memecahkan masalah pembelajaran di sekolah

Soal 18. Salah satu tahapan dalam siklus PTK (penelitian tindakan kelas) adalah menyusun apa yang akan di la kukan untuk mengatasi/memberi solusi dari permasalahan tersebut. Hal ini mencakup segala keperluan pelaksanaan PTK, mulai dari materi/bahan ajar, rencana pengajaran yang mencakup metode/ teknik mengajar, serta teknik atau instrumen observasi/evaluasi. Tahapan ini adalah ...
A. Planning
B. Implementing
C. Observing
D. Refl ecting
E. Controlling

Jawaban: A
Tahap perencanaan (planning) dalam PTK adalah tahap pertama yang mencakup semua langkah tindakan secara rinci yang akan dilakukan untuk mengatasi permasalahan. Segala keperluan pelaksanaan PTK, mulai dari materi/bahan ajar, rencana pengajaran yang mencakup metode/teknik mengajar, serta teknik atau instrumen observasi/evaluasi, dipersiapkan dengan matang pada tahap perencanaan ini.

Soal 19. Menurut undang-undang No. 14 Tahun 2005 tentang guru dan dosen dalam pasal 20: Merencanakan pembelajaran; Melaksanakan proses pembelajaran yang bermutu; Menilai dan mengevaluasi hasil pembelajaran; Membimbing dan melatih peserta didik/siswa; Melakukan penelitian; Melaksanakan tugas tambahan yang melekat pada kegiatan pokok yang sesuai; dan Meningkatkan dan mengembangkan kualifikasi akademik dan kompetensi secara berkelanjutan. Ini semua merupakan 
A. Fungsi guru
B. Tugas guru
C. Fungsi dosen
D. Tugas dosen
E. Tugas instruktur

Jawaban: B
Menurut undang-undang No 14/2005 tentang guru dan dosen pasal 20 menyatakan hal-hal tersebut merupakan tugas dari seorang guru.

Soal 20. Perkembangan teknologi memungkinkan pembelajaran tidak lagi dilakukan secara tatap muka didalam kelas, akan tetapi dapat dilakukan secara virtual atau jarak jauh (distance learning). System ini menggabungkan proses pembelajaran jarak jauh dengan prinsip-prinsip dalam pembelajarn dengan teknologi. Pembelajaran ini biasanya berbasis web yang bias diakses menggunakan jaringan internet dimanapun tempat pebelajar berada. Hal ini sering disebut dengan …
A. E-Learning
B. Blended learning
C. Learning by doing
D. Self-learning
E. Effi cient learning

Jawaban: A
E-learning adalah system pembelajaran yang memanfaatkan teknologi informasi dalam proses belajar mengajar dan digabungkan dengan sistem pembelajaran jarak jauh (non face-to-face learning) yang bisa diakses dengan menggunakan jaringan internet dimana saja berada.