SOAL - Pembahasan Soal UN Biologi Tahun 2020. Contoh Soal dan Jawaban
Pengelompokan Makhluk Hidup.
Contoh Soal Pengelompokan Makhluk Hidup
SOAL
Perhatikan hewan-hewan pada gambar berikut!
Hubungan yang tepat antara kelas dan dasar pengelompokan organisme tersebut
adalah ....
Kunci Jawaban: C
Pembahasan:
Soal ini dapat dijawab oleh 44% siswa. Soal ini menguji kemampuan dalam
mengidentifikasi persamaan dan perbedaan ciri morfologi pada sekelompok
organisme, kemudian menentukan Takson Kelas yang sesuai. Gambar-gambar hewan
pada soal ini tidak diberi nama sehingga siswa perlu mengenali dengan baik
ciri-ciri hewan tersebut sebagaimana direpresentasikan pada gambar.
Terdapat tiga kemampuan yang diperlukan dalam mengerjakan soal ini. Pertama
adalah kemampuan mengamati fakta struktur morfologi makhluk hidup
berdasarkan gambar yang disajikan. Kedua adalah kemampuan mengidentifikasi
persamaan dan perbedaan. Ketiga kemampuan menentukan takson pada kelas yang
sesuai. Ketidakmampuan sebagian siswa menjawab soal ini mungkin disebabkan
oleh ketidakmampuan dalam salah satu atau ketiga kemampuan tersebut.